LIVE TV
Fatayat NU dan GP Ansor Buka Bersama dan Berbagi Takjil di Kota Kuala Tungkal Kapolres Tanjab Barat Buka Puasa Bersama Panti Asuhan dan Purnawirawan Polres Tanjab Barat Gencar Razia Petasan Selama Bulan Suci Ramadhan Harga Beras Normal dan Ketersediaan Stok Beras Mencukupi di Kab. Tanjab Barat Ribuan Masyarakat Tebing Tinggi Hadiri Kampanye Caleg DPRD Tanjab Barat NOVA ANGGUN SARI, SH, M.Kn

Home / Events

Kamis, 10 Maret 2022 - 17:24 WIB

Hari Kopi Nasional Tahun 2022 Resmi Dibuka. Dengan Tajuk #TheexperienceofCoffee

Liputantanjab.com – Dewan Kopi Indonesia (DEKOPI) Perwakilan Provinsi Jambi Menginisiasi kegiatan Perayaan Hari Kopi Nasional (HKN) tahun 2022. Kamis (10/03)

Bekerja sama dengan Hotel Luminor dan SS Coffee & Bikers, yang di organisir oleh Tim  Budakadub event organizer. Pada perayaan Hari Kopi Nasional kali ini mengangkat tajuk The Experience of Coffee.

Dengan rangkaian kegiatan Exhibition (Ngopi Bersama Sahabat), Performance (Ride for Love  Competititon), dan Live Streamming (Semua Mata Tertuju). Adanya perayaan HKN 2022 dengan konsep dan pelaksanaan yang bersinergi dengan beberapa pihak, khususnya penggiat kopi dari hulu sampai hilir di Provinsi Jambi.

 

Dengan harapan mampu memberi warna dan menggiring perjalanan kopi Jambi, menuju Jambi Muara Kopi Semesta melalui rumusan yang di hasilkan dari forum group diskusi terfocus (FGD) dengan para pihak.

Acara peringatan Hari Kopi Nasional ini dibuka oleh Staff Ahli Gubernur Bapak Ariansyah mewakili Gubernur Jambi. sebagai acara perayaan HKN dengan jenis kopi terlengkap (Arabika-Robusta-Liberika), yang tumbuh dan tersebar di 11 kabupaten/kota di Provinsi Jambi. sudah saatnya melahirkan rumusan dan parameter dalam perjalanan kopi Jambi kedepanya. khususnya liberika yang hari ini memiliki produksi terbesar diwilayah Tanjung Jabung (Barat & Timur) Provinsi Jambi.

Hadir juga Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Jambi dalam sambutanya, menyampaikan. “Saya selaku Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Jambi. Sangatlah mengapresiasi Dewan Kopi Indonesia (DEKOPI) Provinsi Jambi, yang telah menggelar rangkaian Hari Kopi Nasional selama lima hari penuh. Dengan menghadirkan perjalanan hulu-hilir kopi pertama di Indonesia, dan itu menghadirkan tiga jenis kopi dari Provinsi Jambi”.

Baca Juga  Cecep Suryana Resmi Dilantik Menjadi Ketua FPTI Provinsi Jambi

Hari Kopi Nasional tahun 2022 di Jambi, akan berjalan mulai tanggal 9 hingga 13 Maret. Berlangsung di  Hotel Luminor dan SS Coffee & Bikers. Dengan beberapa rangkaian acara sebagai berikut :

EXIBHITION (Ngopi Bersama Sahabat)
Perayaan Hari Kopi Nasional kali ini menyuguhkan para pengunjung dengan beraneka kopi Jambi, dari berbagai olahan yang ada di Provinsi Jambi. Dengan tagline  #NgopiBersamaSahabat yang berlangsung di area coffee corner dan Room table. Bagi anda penikmat kopi yang berada di sekitar Kota Jambi bisa langsung datang ke Hotel Luminor. Untuk merasakan kekhasan Kopi Jambi (arabika, robusta, dan Liberika) dengan metode seduhan lokal yang ada di Indonesia.

Memasuki area Coffee Corner, pengunjung dapat melihat, berinteraksi, dan merasakan langsung bagaimana perjalanan Kopi Jambi dari petani, prosesor, roastery, hingga barista. Terdapat delapan meja yang menghadirkan para penggiat hulu-hilir kopi Jambi Agenda pada Hari Kopi Nasional satu ini akan memberikan kesempatan bagi teman-teman lintas komunitas dalam satu ruang silaturahmi.

Teman-teman lintas komunitas juga diberi kesempatan menampilkan bakatnya dalam beberapa kompetisi:
Jambi di masa mendatang khususnya Kopi Liberika juga akan ada launching penjaringan Duta Kopi Indonesia, untuk mewakilkan Provinsi Jambi di ajang nasional.

Baca Juga  Potensi Kopi Robusta dan Alam Desa Penoban, Batang Asam, Tanjung Jabung Barat.

PERFORMACE (RIDE FOR LOVE COMPETITION) Agenda pada Hari Kopi Nasional satu ini akan memberikan kesempatan bagi teman-teman lintas komunitas dalam satu ruang silaturahmi. Teman-teman lintas komunitas juga diberi kesempatan menampilkan bakatnya dalam beberapa kompetisi: Latte ArtFotography Fashion showAcoustic.

Kegiatan ini akan berlangsung di SS Coffee and Bikers, pada tanggal 12 dan 13 Maret. Sekaligus sebagai penutup rangkaian kegiatan HKN 2022 yang di selenggarakan di Jambi.

LIVE STREAMMING (Semua Mata Tertuju)
Kegiatan Hari Kopi Nasional tahun 2022 kali ini dapat juga di ikuti secara online, untuk meminimalisir penyebaran rantai Covid-19 selama masa pandemi. Seluruh rangkaian kegiatan disiarkan langsung melalui aplikasi Zoom Meeting dengan mengikuti tautan link berikut : https://bit.ly/kopisahabat dengan  Kode Password : KOPIKITO.

Sebagai penutup informasi tentang kegiatan Hari Kopi Nasional tahun 2022 di Jambi. Bertepatan juga dengan Dirgahayu 4 tahun Dewan Kopi Indonesia (DEKOPI). Melalui Jhe Edhiyanto selaku ketua DEKOPI Perwakilan Provinsi Jambi, mengucapkan  selamat Hari Kopi Nasional 2022 dan Dirgahayu yang ke-4  Dewan Kopi Indonesia dan melalui momen ini kita akan sampaikan hasil rumusan dari FGD ini ke DEKOPI Pusat dan Pemerintah terkait mulai dari pemerintah pusat sampai dengan pemerintah daerah.

Penulis: Welly

Share :

Baca Juga

Events

FPTI Tanjab Barat Raih Tiga Emas Dalam Kejurprov Jambi

Events

Bupati Tanjab Barat Secara Resmi Tutup Acara Two Days Coffee

Events

E-sport Tanjab BaraT Gelar Turnamen PUBG Mobile, Mobile Legends, dan Free Fire

Events

Rendi Mahardika Meriiahkan HIPMI FEST Dengan Lagu Cukup

Events

Wabup Tanjab Barat, Persiapan MTQ Ke-50 Sudah Mencapai 90 Persen

Events

Gubernur Jambi Al Haris : Pelaksanaan MTQ harus Menerapkan Prokes yang Ketat

Events

Ini Dia Para Pemenang MTQ Ke-50 Tingkat Provinsi Jambi

Events

Bupati Tanjab Barat Buka Langsung Seminar Al-Quran Rangkian Kegiatan MTQ
error: Maaf Jangan Biasakan Copas Berita !!