LIVE TV
Personil Polres Tanjab Barat IPDA Ucen Sosok Polri Yang Melayani Dengan Sepenuh Hati Polisi Razia Gudang Antisipasi BBM Ilegal di Tanjab Barat Ribuan Simpatisan Dampingi UAS-Katamso Jalan Kaki Ke KPU Daftar Cabup Cawabup Tanjab Barat 2024-2029 Anwar Sadat Akan Jadi Dewan Pembina Kesenian Tanjab Barat Jangan Lewatkan Keseruan NOBAR Laga Final U-19 Timnas Indonesia VS Thailand

Home / Sosial

Jumat, 20 Agustus 2021 - 23:15 WIB

Satgas TNI di Perbatasan Berikan Pengobatan Keliling Gratis

Liputantanjab.com – RDTL Sektor Timur kembali memberikan pengobatan keliling kepada masyarakat di sekitar pos seperti yang dilakukan tim kesehatan Pos Asumanu dan Pos Turiscain Kipur II.

Terlihat tim kesehatan Pos Asumanu memberikan pelayanan kesehatan keliling di Dusun Leomanehat Desa Asumanu dan tim kesehatan Pos Turiscain memberikan pelayanan kesehatan di Dusun Airai Desa Maumutin Kecamatan Raihat Kabupaten Belu Nusa Tengara Timur, Jumat (20/8/2021).

Komandan Yonif 742/SWY Letnan Kolonel Inf Bayu Sigit Dwi Untoro selaku Komandan Satgas Pamtas Sektor Timur di Mako Satgas Pamtas Sektor Timur Kelurahan Umanen Kecamatan Atambua Barat mengatakan pelayanan kesehatan dan pengobatan keliling yang diberikan sacara gratis ini dilakukan secara rutin sebagai bentuk kepedulian sosial terhadap sesama khususnya kepada saudara-saudara kita di wilayah penugasan.

Baca Juga  Kapolres Tanjab Barat Tinjau Vaksin Untuk Ibu Hamil

Selain memberikan pelayanan kesehatan dan pengobatan, lanjutnya, para personel pos jajaran juga aktif memberikan sosialisasi tentang protokol kesehatann Covid-19 yaitu 5M dan 3T.

5M yang dimaksud Bayu Sigit adalah memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas keluar rumah, sedangkan 3T adalah testing (pemeriksaan), tracking (penjejakan) dan treatment (pengobatan) terhadap warga yang terkonfirmasi virus corona.

Baca Juga  DP3AP2KB Tanjab Barat Akan Kawal Kasus TPPO Hingga ke Persidangan

Menurutnya, wabah virus corona sampai saat ini masih menjadi momok bagi seluruh komponen masyarakat, namun tidak perlu ditakuti secara berlebihan.

“Terapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari dan yakinkan diri sudah melaksanakan vaksinasi Covid-19 secara bertahap,” imbaunya.

Alumnus Akmil 2003 itu juga meminta kepada seluruh personelnya di sepanjang 149 km untuk senantiasa menjalin silaturrahmi dan pendekatan kepada masyarakat di sekitar pos.

“Berikan yang terbaik kepada masyarakat dengan hati yang tulus dan ikhlas terutama kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan personel Satgas,” tandasnya.(*)

Share :

Baca Juga

Sosial

9 Pasangan Bukan Suami Istri Terjaring Operasi Pekat Siginjai Polda Jambi

Politik

Majelis Nurul Iman Nyatakan Dukungan Untuk Paslon Presiden Ganjar – Mahfud Md 2024

Sosial

Mapala Pamsaka : Penangan Sampah di Tanjab Barat Harus Menjadi Perhatian Pemerintah

Sosial

Profil Andi Amin, Profesional Photografer Asal Nunukan Kalimantan Utara

Sosial

Sosok Koh Jodhi Fotografer dan Videografer asal bandung

Sosial

Majelis Hidayatul Bidayah Kuala Tungkal Zikir dan Doa Bersama Menangkan Ganjar – Mahfud

Sosial

YKLI Tanjab Barat Minta PGN Segara Sosialisaikan Jargas Rumah Tangga yang Sudah Beroperasi

Sosial

Feri Irawan: Pengusaha Batubara Harus Tanggung Jawab, Jangan Mengelola dengan Cara Barbar
error: Maaf Jangan Biasakan Copas Berita !!