LIVE TV
Personil Polres Tanjab Barat IPDA Ucen Sosok Polri Yang Melayani Dengan Sepenuh Hati Polisi Razia Gudang Antisipasi BBM Ilegal di Tanjab Barat Ribuan Simpatisan Dampingi UAS-Katamso Jalan Kaki Ke KPU Daftar Cabup Cawabup Tanjab Barat 2024-2029 Anwar Sadat Akan Jadi Dewan Pembina Kesenian Tanjab Barat Jangan Lewatkan Keseruan NOBAR Laga Final U-19 Timnas Indonesia VS Thailand

Home / Tanjab Barat

Jumat, 4 Februari 2022 - 19:45 WIB

Mewakili Bupati, Sekda Tanjab Barat Hadiri Peresmian Gedung Mahligai 9 Kantor Pusat Bank Jambi

Liputantanjab.com-Mewakili Bupati Tanjung Jabung Barat Drs.H.Anwar Sadat M,Ag Sekretaris Daerah Ir. H.Agus Sanusi M,Si hadiri peresmian gedung Mahligai 9 Kantor Pusat Bank Jambi, jalan Jendral A Yani Telanaipura Kota Jambi, Jumat (4/2/22)

Tampak hadir juga, Wakil Gubenur Jambi H.Abdullah Sani M.Pdi, Angota DPR RI Dapil Provinsi Jambi, Kejati, Kasrem O42/ Garuda Putih, Waka Polda, Bupati/Walikota se-Provinsi Jambi, Para Rektor, Kepala BPD se- Indonesia dan tamu undangan lainnya.

Direktur Utama Bank 9 Jambi Dr. H. Yunsak El Halcon mengatakan gedung Mahligai 9 Bank Jambi dibangun dengan anggaran Rp 107 Miliar.

“Gedung Mahligai merupakan bangunan yang hemat energi dengan sistem pengolahan IPAL modern dan ramah lingkungan,” katanya.

Baca Juga  Bupati Tanjab Barat Hadiri Koordinasi Nasional Menjaga Netralitas ASN Pada Pilkada 2024

Gedung Mahligai 9, lanjut Yunsak El Halcon, menyediakan 5 lantai dari 12 lantai yang memiliki fungsi dan dapat digunakan atau sewakan.

Sementara itu, Gubenur Jambi Drs.H.Alharis, S.Sos MH dalam Sambutannya mengharapkan dengan diresmikannya operasional gedung baru Bank Jambi agar terus meningkatkan pelayanan.

“Dengan sarana baru ini harus juga dapat memberikan layanan terbaik kepada masyarakat, menyentuh masyarakat paling bawah,” kata gubenur.

Gubenur juga meyakini prospek Bank Jambi tumbuh kedepannya. Terkait itu, ia mengharapkan semua pihak mendukung dan meyakini bank Jambi dapat berkembang.

Baca Juga  Pemkab Tanjab Barat Lakukan Kunjungan Kerja dalam Rangka Best Practice Upaya Peningkatan Penanggulan Korban Bencana ke Kota Banjarbaru

“Melihat prospek Bank Jambi saya percaya tumbuh kedepannya asal semua pihak mendukung dan meyakini bank Jambi,” sebutnya.

Dalam wawancaranya, Sekretaris Daerah Tanjab Barat Ir. H. Agus Sanusi M.Si mengatakan suatu kehormatan bisa menyaksikan pengoperasionalan gedung mahligai 9. “Mudahan-mudahan sesuai dengan amanah yang disampikan gubenur,” ujarnya.

Ia berharap tidak hanya gedung baru dan megah yang menjadi prioritas, tetapi pelayanan dan digitalisasinya juga meningkat sehingga dapat melayani masyarakat dengan baik.

“Saya ucapkan selamat kepada bank 9 jambi dalam peresmian gedung baru ini” tutupnya.(*)

Share :

Baca Juga

Tanjab Barat

Bupati Tanjab Barat Hpadiri Rapat Paripurna Pembahasan Nota Keuangan dan Raperda Tentang APBD 2022

Tanjab Barat

Bunda Paud Tanjab Barat, Usia 1-6 Disebut Generasi Emas

Tanjab Barat

Pemkab Tanjab Barat Segera Launching Car Free Day

Tanjab Barat

Kapolres Tanjab Barat Tinjau Penyaluran Bantuan Sosial BLT Subsidi BBM, Bantuan Sosial Sembako dan PKH di Kantor Pos Kuala Tungkal

Tanjab Barat

Rapat Paripurna DPRD Tanjab Barat Bahas 2 Hal

Tanjab Barat

Bupati Tanjab Barat Adakan Pertemuan Dengan PLN Terkait Permasalahan Listrik

Tanjab Barat

Sembilan Paskibraka Siap Kibarkan Bendera Merah Putih Di Tanjab Barat

Tanjab Barat

Rapat membahas Kerjasama Pemkab Tanjab Barat dengan Bank Syari’ah Indonesia (BSI)
error: Maaf Jangan Biasakan Copas Berita !!