LIVE TV
Fatayat NU dan GP Ansor Buka Bersama dan Berbagi Takjil di Kota Kuala Tungkal Kapolres Tanjab Barat Buka Puasa Bersama Panti Asuhan dan Purnawirawan Polres Tanjab Barat Gencar Razia Petasan Selama Bulan Suci Ramadhan Harga Beras Normal dan Ketersediaan Stok Beras Mencukupi di Kab. Tanjab Barat Ribuan Masyarakat Tebing Tinggi Hadiri Kampanye Caleg DPRD Tanjab Barat NOVA ANGGUN SARI, SH, M.Kn

Home / Pendidikan

Kamis, 8 Juli 2021 - 19:00 WIB

Literasi Digital di Kab. Tanjab Barat Seri 4 Bergulir

Liputantanjab.com  – Rangkaian Webinar Literasi Digital di Kab. Tanjab Barat Seri 4 bergulir kamis, 8 juli 2021 pukul Sembilan pagi, bertajuk Internet Sehat dan Aman untuk Anak

Pada webinar seri 3 yang menyasar target orang tua dan tenaga pendidik sukses dihadiri kurang lebih 100 peserta daring. Hadir dan memberikan materinya secara virtual, para Narasumber yang berkompeten dalam bidangnya, yakni Rr Vemmi Kesuma Dewi, M.Pd (dosen dan praktisi pendidikan ramah anak), Reno Intan, M.Psi.T (Akademisi Bidang Komunikasi Keluarga), Kartika Sari, M.Pd (Kepala TK Happy Kids Kuala Tungkal), Novil Cut Nizar, S.Psi.I, M.Psi (Psikolog Dinas P3AP2KB). Founder dan COO of Bicara Project bertindak sebagai Key Opinion Leader (KOL) dan memberikan pengalamannya.

Pada Sesi pertama, Rr Vemmi Kesuma Dewi menjelaskan tentang pentingnya internet Sehat dan Aman untuk Anak. Dirinya memaparkan secara detail pengaruh positif dan negatif transformasi digital pada anak. Pada dasarnya teknologi digital memberi banyak manfaat untuk anak, namun orang tua harus masuk ke dunia online mereka dan mengenal lingkup gerak mereka.

Giliran pembicara kedua Reno Intan mengenalkan cara Menjaga Keamanan Anak di Ruang Digital. Menurut pakar komunikasi keluarga keamanan anak di internet bisa dilakukan dengan beberapa cara mulai dari menyiapkan keamanan perangkat, kemudian membekali anak mengenai literasi digital dan membangun komunikasi yang terbuka dan menyenangkan dengan anak.

Baca Juga  Era Digitalisasi, Lurah Kenali Besar Mansur Akan Mempermudah Melayani Masyarakat

Tampil sebagai pembicara ketiga, Kartika Sari membahas tentang Peran Orang Tua Dalam Memberikan Ajaran tentang Keamanan Internet untuk Anak. Kepala TK tersebut menekankan pada upaya orang tua dalam pencegahan dampak negatif internet pada anak. Upaya pertama menurutnya orang tua harus melek teknologi, kemudian menerapkan batasan-batasan bermain internet, memanfaatkan parental control di aplikasi internet dan agar tidak ketergantungan orang tua menyediakan kegiatan lain.

Pembicara keempat, psikolog Novil Cut Nizar mengangkat tema Psikoedukasi Pentingnya Peran Orangtua Batasi Penggunaan Gadget Bagi Anak dari Kacamata Psikologi. Novil menjelaskan bahaya dan gejala-gejala psikologi dari adiksi internet. Dirinya juga memberikan langkah preventif orang tua terhadap adiksi internet.

Shinta Syamsul Arief, presenter dan juga influencer sebagai key opinion leader dalam webinar kali ini, menyampaikan isu internet sehat dan aman untuk anak sangat penting, karena anak yang akan menjalankan roda kehidupan kita 20 tahun kedepan. Dirinya menceritakan pengalaman agar anak tidak tergantung internet diajak menggambar, memasak. Jadi orang tua dan anak sama-sama tidak pegang gadget. Intinya sama-sama instropeksi dan komunikasi yang baik dengan orang rumah.

Baca Juga  Wabup Tanjab Barat Ikuti Acara Pembukaan Pelatihan Berbasis Digital Program Pintar 2021/2022

Para peserta mengikuti dengan antusias seluruh materi yang disampaikan dalam webinar ini, terlihat dari banyaknya tanggapan dan pertanyaan-pertanyaan yang diajukan kepada para narasumber lewat kolom chat.

Vincent salah satu peserta webinar bertanya tentang seberapa jauh pengaruh media sosial terhadap kesehatan mental penggunanya mengingat banyak sekali konten yang muncul dari berbagai orang dengan latar belakang yang berbeda-beda yang mungkin menyakiti perasaan pengguna lainnya.

Dijawab Novil Cut Nizar di internet memang susah menyaring dan mengontrol konten. Makanya untuk anak butuh pondasi yang kuat, support sistem yang baik dan juga pendidikan agama. Kalau pondasi di rumah sudah kuat biasanya akan terhindar dari dampak negatif internet.

Ada 10 penanya kepada masing-masing narasumber yang mendapat doorprize berupa e-money. Sementara 4 penanya terpilih diberi kesempatan bertanya secara langsung kepada narasumber.(*)

Share :

Baca Juga

Pendidikan

Serah Terima Mahasiswa Kukerta Posko 14 Stai An-Nadwah Kuala Tungkal Kepada Kades Pematang Buluh

Pendidikan

DPC PJS Tanjab Barat Terbentuk, Era Baru Dunia Jurnalistik

Pendidikan

Rohmat Yusuf, Aktivis Muda Ini Berhasil Dirikan Home Editor Indonesia

Pendidikan

Mengenal Fikranjabbart Content Creator Asal Bogor

Pendidikan

Mengenal Satrya, Travel Content Creator Asal Aceh

Pendidikan

Effendi Warga Kuala Tungkal Menyerahkan Bantuan Buku ke Pihak Lapas

Pendidikan

Inspiratif, Pemuda, Pemilu dan Masa Depan Bangsa

Pendidikan

Salah Satu Siswa SMPN 2 Kuala Tungkal Lolos Peserta Kompetisi Sains Nasional
error: Maaf Jangan Biasakan Copas Berita !!