LIVE TV
Fatayat NU dan GP Ansor Buka Bersama dan Berbagi Takjil di Kota Kuala Tungkal Kapolres Tanjab Barat Buka Puasa Bersama Panti Asuhan dan Purnawirawan Polres Tanjab Barat Gencar Razia Petasan Selama Bulan Suci Ramadhan Harga Beras Normal dan Ketersediaan Stok Beras Mencukupi di Kab. Tanjab Barat Ribuan Masyarakat Tebing Tinggi Hadiri Kampanye Caleg DPRD Tanjab Barat NOVA ANGGUN SARI, SH, M.Kn

Home / Polres Tanjab Barat

Kamis, 18 April 2024 - 21:49 WIB

Berawal dari Ucapan, Pasutri di Tanjab Barat Dibacok Pakai Kapak

LIPUTANTANJAB.COM – Pasangan suami istri (Pasutri) bernama Parno Siburian dan Nur Helen Simorangkir mengalami luka robek dibagian punggung dan kaki usai dibacok pakai kapak oleh seorang pria bernama Anton Sujarwo warga Desa Rantau Benar, Kecamatan Renah Mendaluh, Kabupaten Tanjab Barat.

Kapolres Tanjab Barat AKBP Agung Basuki, S.IK, MM dikonfirmasi membenarkan kejadian yang terjadi di wilayah Desa Rantau Benar, Kecamatan Renah Mendaluh pada Kamis pagi (18/4/24) sekitar pukul 07.00 WIB.

AKBP Agung menjelaskan, kejadian tersebut terjadi di kawasan perumahan Afdeling IV PTPN IV Unit usaha Bukit Kausar Desa Rantau Benar Kecamatan Renah Mendaluh Kabupaten Tanjab Barat.

Baca Juga  Kapolres Tanjab Barat ikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila secara Virtual

Kejadian tersebut berawal saat korban sedang mengendarai sepeda motor tiba-tiba dari arah belakang pelaku atas nama Anton tmenyalip sepeda motor yang dikendarai Parno sambil menggeber geber motornya.

“Parno saat itu sedang mengendarai motor, tiba-tiba disalip oleh Anton sambil menggeber geber motornya. Peristiwa tersebut terjadi di depan rumah Anton.

Setelah peristiwa itu, Parno kemudian menghidupkan motornya dan mengucapkan kata-kata “ada orang gila disini”.

“Tidak terima dengan ucapan yang dilontarkan Parno, pelaku kemudian emosi dan langsung membacok korban menggunakan kapak, namun tidak mengenai sasaran melainkan mengenai jari jari kaki kiri istri korban bernama Nur Helen.

Setelah membacok istri korban, pelaku lanjut mengejar korban dan kemudian membacok bagian punggung korban,” ujar AKBP Agung

Baca Juga  Kapolres Tanjab Barat Sebutkan Nama Kapolsek dan PJU yang Berganti,

Setelah peristiwa pembacokan itu, antara korban dan pelaku sempat terjadi pergumulan.

“Mereka sempat saling berebut kapak, namun pelaku masih bisa melakukan pemukulan ke arah korban menggunakan tangannya. Dan kemudian perkelahian langsung dilerai oleh warga sekitar,” sambung AKBP Agung

Melihat kedua korban terluka, pelaku kemudian langsung melarikan diri. Selanjutnya pihak Kepolisian langsung melakukan pengejaran terhadap pelaku.

“Dan akhirnya sekitar pukul 08.00 WIB, pelaku berhasil ditangkap dan dibawa ke Polsek Merlung guna untuk dilakukan proses hukum lebih lanjut,” terang AKBP Agung (rls)

Share :

Baca Juga

Polres Tanjab Barat

Polres Tanjab Barat Gencar Razia Petasan Selama Bulan Suci Ramadhan

Polres Tanjab Barat

Polres Tanjab Barat Bersama Warga Amankan Pemuda yang Meresahkan Masyarakat

Polres Tanjab Barat

Gubernur Al Haris Buka Open Tournament International Gateball Gubernur Cup III

Polres Tanjab Barat

Polres Tanjab Barat Berhasil Amankan Terduga Pelaku Penyalahgunaan BBM Solar Bersubsidi

Polres Tanjab Barat

Polres Tanjab Barat Salurkan Bantuan Beras Kepada Masyarkat

Polres Tanjab Barat

Polres Tanjab Barat Menang Gugutan Praperadilan, Kasus Begal Payudara Lanjut ke Pokok Perkara

Polres Tanjab Barat

Polres Tanjab Barat Tinjau 3 Warga Penerima Program Bedah Rumah

Polres Tanjab Barat

Kapolres Tanjab Barat Berikan Sapi Dan Sembako Dikampung Yang Hampir Satu Abad Tidak Pernah Merasakan Daging Hewan Qurban Idul Adha
error: Maaf Jangan Biasakan Copas Berita !!