LIVE TV
Polisi Razia Gudang Antisipasi BBM Ilegal di Tanjab Barat Ribuan Simpatisan Dampingi UAS-Katamso Jalan Kaki Ke KPU Daftar Cabup Cawabup Tanjab Barat 2024-2029 Anwar Sadat Akan Jadi Dewan Pembina Kesenian Tanjab Barat Jangan Lewatkan Keseruan NOBAR Laga Final U-19 Timnas Indonesia VS Thailand Angkatan ZAZG Polres Tanjab Barat Syukuran Dan Berbagi Bersama Anak Yatim Piatu Dalam Rangka Aniversary Ke 20 Tahun

Home / Kota Jambi

Senin, 3 Januari 2022 - 18:28 WIB

AL HARIS : Masyarakat Jambi Paling Bahagia Se Sumatra

Liputantanjab.com – Gubernur Jambi Dr.H.Al Haris,S.Sos.,M.H., menyatakan, masyarakat Provinsi Jambi adalah orang yang paling bahagia se Sumatera dan peringkat 4 Nasional berdasarkan Indeks Kebahagiaan Tahun 2021 yang dirilis oleh Badan Pusat Statistik (BPS) RI. “Provinsi Jambi adalah daerah yang paling bahagia di Sumatera dan peringkat 4 secara nasional dengan indeks nilai 75,17 poin, nilai ini diatas rata rata indeks kebahagiaan nasional dengan indeks nilai 71,49 poin”, ujar Al Haris.

Hal tersebut dinyatakan Al Haris pada sesi wawancara usai mengikuti acara Launching Buku 65 Tokoh Perspektif Pemikiran Membangun Jambi dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke 65 Provinsi Jambi secara virtual, yang berlangsung di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Jambi, Minggu, (02/01/2022).

“Berdasarkan data BPS RI ini telah menunjukkan orang Jambi bahagia tinggal di Jambi, bahagia memiliki Jambi karena kebahagiaan tidak bisa dibeli dan diukur dengan materi, semuanya berasal dari hati maka orang Jambi ini memiliki kebersamaan dalam ikatan tali silahturahmi ikhuwah islamiah yang sangat kuat sekali,” ujar Al Haris.

Baca Juga  Breaking News | Longsor Terjang Dua Rumah Hanyut Satu Mushola Rusak

Al Haris menjelaskan, kebahagiaan ini merupakan kesenangan dan ketentraman hidup lahir dan batin, serta sebuah konsep berupa hasil evaluasi kehidupan yang menggambarkan kondisi yang good life dan meaningful life. Pada tahun 2021, tingkat kebahagiaan penduduk Indonesia melalui 3 dimensi yaitu: kepuasan hidup (life satisfaction), perasaan (affect) dan makna hidup (eudaimonia).

“Hal ini telah menunjukkan bahwa masyarakat Provinsi Jambi secara kepuasan hidup, perasaaan dan makna hidup, merasa nyaman dan bahagia tinggal di Bumi Sepucuk Jambi Sembilan Lurah yang sama sama kita cintai. Peningkatan indeks kebahagiaan Provinsi Jambi Tahun 2021 dibanding Tahun 2017 adalah tertinggi diantara Provinsi lain di Indonesia dengan kenaikan sebesar 4,72 poin,” jelas Al Haris.

Baca Juga  Ketua TP-PKK Fadhilah Sadat di Dampingi DWP Tanjab Barat Hadiri maulid Nabi di Mesjid Nurul Ihsan

Al Haris menuturkan, pencapaian indeks kebahagiaan merupakan salah satu kado paling indah bagi masyarakat Provinsi Jambi dan Pemerintah Provinsi Jambi yang pada tanggal 6 Januari 2022 nanti akan merayakan HUT ke 65. Berdasarkan standar penilaian dari BPS RI telah membuktikan bahwa Provinsi Jambi mulai dari tingkat keamanan, infrastruktur, ekonomi dan faktor lainnya telah memberikan kebahagiaan bagi masyarakatnya.

“Kita sangat bangga sekali dengan pencapaian ini, kedepannya tentu Pemerintah Provinsi Jambi akan lebih berupaya lagi dalam meningkatkan kebahagiaan masyarakat Jambi. Kita akan menunjukkan bahwa masyarkat Jambi ini memiliki kebahagiaan yang baik, dengan kebersamaan, ikatan silahturahmi dan kekayaan adat budaya yang telah diterapkan dalam kehidupan sehari hari,” tutur Al Haris. (*)

Share :

Baca Juga

Kota Jambi

Lantik 13 Pejabat Eselon II Pemprov Jambi, Al Haris Tegaskan Integritas dan Kualitas Kerja

Kota Jambi

Gubernur Jambi H.Alharis Siapkan Rumah Isolasi Gerak Cepat Tekan Lonjakan Covid-19 Kota Jambi

Kota Jambi

Musprov Pertina Jambi, AKP Beny Terpilih Sebagai Ketua Periode 2023-2027

Kota Jambi

Usir Wartawan, Forum Jurnalis Jambi Desak Mentan RI Syahrul Minta Maaf Secara Terbuka

Kota Jambi

Polda Jambi Rajia Sejumlah Tempat Hiburan

Kota Jambi

Aksi Komponen Walhi “Merdeka Tanpa Batu Bara”

Kota Jambi

Sarolangun Kabupaten Pertama Pelantikan Tim Pemenangan Haris-Sani, Turut Dihadiri Cabup dan Cawabup 

Kota Jambi

DWP Provinsi Jambi Gelar Lomba Ekonomi Kreatif Menghias Tas Anyaman Jambi
error: Maaf Jangan Biasakan Copas Berita !!